Lebaran Idul Fitri 1437 H tinggal beberapa hari lagi. Di Hari Raya Idul Fitri, seluruh anggota keluarga berkumpul untuk merayakan lebaran bersama. Menjelang Lebaran merupakan momen yang tepat untuk mudik atau pulang kampung. Untuk turut memeriahkan arus mudik lebaran di Indonesia, hari ini Senin 4 Juli 2016, Google Doodle membuat tema suasana mudik lebaran di halaman utama mesin pencarinya. Plus dengan tampilan wanita berjilbab dan pemudik dengan sepeda motor.
Dan tentunya bukan tanpa alasan, sehingga Google Doodle menampilkan tema Pulang Kampung yang hanya tersedia untuk Indonesia.
Fenomena mudik lebaran di Indonesia memang unik dan jarang ditemukan di negara lain. Seminggu sebelum lebaran, umat muslim berbondong-bondong meninggalkan kota dan menuju ke kampung halaman. Jalan raya dipenuhi oleh pemudik dengan sepeda motor yang over kapasitas dengan membawa oleh-oleh untuk di kampung.
Antrian penumpang di terminal angkutan umum biasanya dipenuhi pemudik yang akan pulang kampung halaman. Kondisi ini akan berlangsung hingga menjelang Hari Raya Idul Fitri tiba. Tradisi ini telah mengakar di masyarakat Indonesia hingga terkesan wajib dilakukan.
Mudik juga bukan hanya sekedar kebiasaan yang wajib dilakukan setiap tahun. Namun saking pentingnya mudik, media televisi dan radio juga membuat tim khusus untuk langsung meliput saat mudik lebaran.
Mudik secara khusus memang ditujukan untuk momen pulang kampung saat lebaran saja. Sedangkan pulang kampung yang dilakukan pada hari biasa, tidak mendapat sebutan mudik.
Ternyata tradisi mudik lebaran untuk berkumpul bersama keluarga tidak bisa digantikan meski dengan beragam alat komunikasi yang sekarang semakin canggih.

Pemudik Sepeda Motor. /Dok. Tribunnews.com
Hari Raya Idul Fitri diperkirakan jatuh pada tanggal 6 Juli 2016. Namun, keputusan itu belum ditetapkan pemerintah dalam hal ini Kementerian Agama RI. Keputusan resmi akan diambil dan dipublikasikan setelah Kemenag menggelar sidang isbat yang rencananya akan digelar hari ini.
Baca juga:
Persiapan Perjalanan Mudik Lebaran
Komentar